Postingan

Menampilkan postingan dengan label Review Buku

Review buku Aksara Amananunna

Gambar
www.goodreads.com Kumpulan cerpen karya Rio Johan ini bagi saya benar-benar berbeda untuk sastra Indonesia karya masa kini. Ketika kebanyakan karya sastra Indonesia sedang ramai dengan tema-tema romantisme, realisme atau surealisme yang mengulas isu agama, politik, feminisme dan masalah sosial lainnya secara umum, karya Rio Johan malah muncul dengan   tema fantasi nan futuristik. Diksi yang yang disajikan juga beragam dan inilah yang menjadi poin keunikan dari karya Rio Johan.  12 cerpen dalam Aksara Amannuna ini ditulis dengan masa, konteks dan kisah yang   berbeda, namun setiap kisah tetap dapat mencerminkan situasi dan konflik dalam masyarakat secara satir nan surealis, erotis dan paradoxical   dalam karakter tokoh-tokohnya dan konflik yang mereka alami. Untuk tampilan fisik, saya suka sekali sampul buku ini dan jenis kertasnya. Keunikan dari tema dari buku ini memang cukup menarik untuk dibaca. Kendati demikian dalam beberapa cerpen malah akan muncul beberapa persa